Pantai Teleng Ria, Harga Tiket dan Lokasinya


Pantai Teleng Ria, Harga Tiket dan Lokasinya
Alamat : Balong, Sidoharjo, Kec. Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur 63514
Kota Pacitan terkenal dengan berbagai nuansa keindahan alam yang membuat banyak wisatawan terpesona. Seperti Pantai Buyutan dengan dongeng Mahkota Narada hingga Pantai Teleng Ria yang dikenal akan kelandaian lahan dan keindahan alam yang eksotis.
Suasana sore hari dipantai teleng ria
Baca Juga : Pantai Srau Pacitan suasana tak kalah eksotis, berikut lokasinya

Pantai Teleng ria luasnya 40 ha dan dahulunya Pantai Teleng Ria menjadi satu dengan Pantai Temperan, namun kedua pantai itu kini diberi teleng atau pemisah. Dari sinilah nama Pantai Teleng Ria disahkan sebagai salah satu Pantai yang berdiri sendiri dan terpisah dari Pantai Temperan.
Harga Tiket Masuk Pantai Teleng Ria
Untuk dapat menikmati keindahan Pantai Teleng Ria, wisatawan tidak perlu mengeluarkan uang yang banyak.
Weekday (Hari Biasa) : Rp10.000/orang
Weekend (Hari Libur) : Rp15.000/orang
Parkir Motor : Rp3000/motor
Roda Empat : Rp5000/motor
Lokasi Pantai Teleng Ria
Jarak Pantai dari kota Pacitan sekitar 15 hingga 30 menit atau berjarak 2,5 km. Bagi wisatawan yang datang dari Surabaya dan sekitarnya bisa mengambil jalur Mojokrto, sementara wisatawan yang berangkat dari Yogyakarta dan Solo bisa melalui jalur Solo-Pacitan. Sedangkan wisatawan yang berasal dari Jawa Barat bisa melalui jalur Tol Cipali.
Fasilitas Pantai Teleng Ria
Wisatawan yang berkunjung dapat menikmati fasilitas yang disediakan pengelola Pantai, seperti pendopo mewah dengan ornamen wayang, lampu hias modern disepanjang jalan setapak, penginapan atau resort, kamar mandi, mushola, parkir dan warung makanan yang menghidangkan aneka masakan laut.
Obyek Wisata Pantai Teleng Ria
1. Gunung Limo
Keberadaan Pantai Telen Ria diapit oleh Gunung Limo sehingga pemandangan Pantai terlihat sangan eksotis dan meraik perhatian. Bagi wisatawan yang memiliki nyali besar bisa disarankan untuk mendaki Gunung Limo hingga sampai puncak. Tenang saja, Gunung Limo ini ketinggiannya landai dan tidak ekstrim.
gambar ig @gilang_c_nugroho
Baca Juga : Pantai Pindakan Jogja, Indah, Sejuk dan Harga Tiketnya

2. Spot Renang, surving dan diving
Ombak pantai yang besar di Pantai Teleng Ria sangat cocok dijadikan tempat berenang, surving dan diving. Bagi wisatawan yang tidak membawa peralatan survingtidakperlu khawatir, karena pengelola sudahmenyediakan tempat persewaan alat surving, diving maupun snorkeling dengan biaya sewa antara Rp55.000 hingga Rp70.000/orang.
3. Hutan Cemara
Di Pantai Teleng Ria terdapat hutan eksotis yang banyak ditumbuhi pohon cemara yang memiliki berbagai macam bentuk. Hutan ini tumbuh dan terbentuk secara alami tanpa ada campur tangan manusia. Fungsinya sebagai benteng penangkal abrasi.
4. Waterpark
Bagi keluarga yang memiliki anak dan senang bermain air, pengelola menyediakan waterpark khusus bagi anak-anak. Hal ini dipersiapkan karena mengantisipasi ombak yang cukupbesar tidak aman digunakan tempat bermain anak-anak. Tarifnya cukupmurah yaitu Rp10.000/orang.
Demikian ulasan yang dapat Madiun Uncover sampaikan, semoga bermanfaat.

0 Response to "Pantai Teleng Ria, Harga Tiket dan Lokasinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...