Black Shark Siapkan Ponsel 5G dan Cloud Gaming untuk 2020


Kompetisi smartphone jaringan 5G telah dimulai tahun ini. Banyak vendor yang telah merilis, maupun mengklaim sedang menyiapkan ponsel dengan teknologi jaringan generasi ke-5 tersebut.
Black Shark pun tidak mau ketinggalan, produsen ponsel  gaming itu menyatakan bakal merilis produk smartphone yang mendukung jaringan 5G pada tahun 2020 mendatang.
@Black_Shark.id
Hal itu telah disampaikan oleh Yang Sun selaku Vice President Marketing of Black Shark Global, di sela-sela peluncuran ponsel gaming Black Shark 2 Pro. Namun Yang Sun tak menjelaskan jadwal pasti peluncuran ponsel 5G Black Shark tahun depan, ataupun wilayah pemasarannya nanti.

Baca Juga : Ponsel Gaming Black Shark 2 Segera Masuk Pasaran Indonesia
Hanya saja muncul rumor yang menyebutkan bahwa perangkt itu akan hadir pada awal tahun 2020.  Selain 5G, Black Shark juga mengincar masuk ke arena cloud gaming. Yang Sun mengungkapkan jika pihaknya akan membuat layanan cloud gaming di beberapa wilayah negara, tapi dia enggan menyebutkannya.
Satu hal yang pasti,  cloud gaming erat kaitannya dengan jaringan 5G karena membutuhkan bandwidth yang  besar dan latency seminimum mungkin. Misalnya saja Stadia yang digadang oleh Google.


Baca Juga : Ponsel Gaming Black Shark 2 Segera Masuk Pasaran Indonesia
Sumber : Black Shark

0 Response to "Black Shark Siapkan Ponsel 5G dan Cloud Gaming untuk 2020"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...